HighlightMotorcycle NewsNews

Info Harga Honda BeAT Bekas per Oktober 2021

Memiliki rencana membeli Honda BeAT bekas? Berikut kami berikan informasi terbaru harga Honda BeAT bekas yang  mungkin bisa dijadikan referensi

Autoride- Pasar skutik entry level di Tanah Air memang sangat menggairahkan. Mobilitas yang tinggi masyarakat perkotaan, tentu membutuhkan moda motor yang nyaman, lincah, irit, dan bertenaga. Oleh karena itu, sejak pertama kali diperkenalkan oleh Astra Honda Motor, BeAT jadi primadona masyarakat Indonesia karena menawarkan kepraktisan, fungsionalitass, dan irit. Tak heran di bursa motor bekas, harga Honda BeAT bekas, masih tergolong stabil sampai sekarang.

–> Perkenalkan Bugatti Bolide, Hypercar Eksotis & Tercantik di Dunia

Keunggulan Honda BeAT
Your Community Partner

Dengan nama besar Honda yang sudah melegenda di Tanah Air, rasanya tidak sulit untuk konsumen memilih BeAT sebagai kendaraan harian. Apalagi, didukung dengan mesin tangguh, dan irit bahan bakar jadi nilai plus.

Honda BeAT bekas-2
Model Honda BeAT tahun 2014 dan 2015

Urusan dapur pacu, Honda BeAT menggunakan mesin 110cc SOHC yang sanggup menghasilkan tenaga 8,89 HP/7.500 rpm dengan torsi tertinggi 9,3 Nm/5.500 rpm. Dikombinasikan dengan sistem pembakaran injeksi PGM-F1 khas Honda, sehingga skutik satu ini diklaim sanggup melahap 60,6 km dengan 1 liter bensin.

Lalu terdapat pula fitur Idling Stop System (ISS) yang berguna mematikan mesin jika motor berhenti lebih dari 3 detik. Dikombinasikan dengan teknologi ACG Starter yang membuat suara mesin lebih halus dan nyaman saat starter.

Honda BeAT bekas-3
Di tahun 2017 Honda BeAT mengalami facelift dengan desain lebih elegan

–> Pecah! Acara Ultah ke-3 Community Yamaha Lexi Cirebon (CYLC) Dihadiri Ratusan Riders

Nah, jika Anda tertarik meminang Honda BeAT bekas, kami akan berikan update harganya per Oktober 2021 yang dirangkum dari berbagai situs jual beli motor bekas. Jika memiliki budget terbatas, mungkin Honda BeAT tahun 2014 atau 2015 bisa jadi pilihan mengingat harganya lebih terjangkau, di kisaran Rp 6 – 8 jutaan. Namun, jika punya dana lebih, bisa memilih tahun yang lebih muda, yakni Honda BeAT tahun 2019 yang memiliki banderol Rp 9 – 10 jutaan. (Foto: Istimewa)

Daftar harga Honda BeAT bekas
Tipe Harga
Honda BeAT tahun 2015 Rp 8 – 9 jutaan
Honda BeAT tahun 2016 Rp 9 – 10 jutaan
Honda BeAT tahun 2017 Rp 10 – 11 jutaan
Honda BeAT tahun 2018 Rp 11 – 12 jutaan
Honda BeAT tahun 2019 Rp 12 – 13 jutaan
Honda BeAT tahun 2020 Rp 13 – 14 jutaan
Your Community Partner

Sharing is Caring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *