HighlightMotorcycle NewsNews

GIIAS 2022: Honda ST125 Dax Tampil Perdana ke Publik

Honda ST125 Dax tampil perdana di hapadan publik lewat ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022.

Autoride – PT Astra Honda Motor (AHM) meramaikan gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 dengan beragam model sepeda motor Honda yang tersebar di tiga titik Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang yakni Pre Function Hall 1, Hall 9 dan juga area test ride. Pengunjung GIIAS pun dapat melihat langsung motor ikonik yang baru diluncurkan Honda ST125 Dax.

Pada pameran yang dihelat tanggal 11-21 Agustus 2022, AHM menghadirkan model baru Honda ST125 Dax. Model ini menemani jajaran big bike Honda Rebel, dan CB650R sebagai motor sport yang memiliki revolusi desain Compact Neo Sport Café memenuhi gaya berkendara masa kini.

Your Community Partner

Selain itu, skutik besar penjelajah jalanan New Honda ADV160 yang baru diluncurkan bulan lalu juga menjadi daya tarik tersendiri di booth AHM Hall 9 bersama jajaran motor Honda yang lain.

-> Genap 1 Tahun, Supermoto Indonesia (SMI) Serang Rayakan Ultah Pertama

Honda ST125 Dax
Honda ST125 Dax

Untuk memudahkan pengunjung mengeksplorasi booth AHM di GIIAS 2022, beragam tipe motor yang disajikan dalam 4 zona yaitu zona Big Scooter, Racing, Explorer dan Lifestyle. Pada zona Big Scooter, AHM menghadirkan New Honda ADV160. Honda PCX160 hadir melengkapi zona ini ditemani skutik premium sporti Honda Vario160.

Di zona Racing, motor karya anak bangsa CBR250RR dan CBR150R hadir menemani para pecinta kebebasan dalam berkendara. Kedua model ini tampil mengusung konsep Total Control untuk memenuhi mimpi para pencinta sepeda motor sport berperforma tinggi.

Menempati zona Explorer para pengunjung yang hobi berpetualang, turing hingga berkendara di perkotaan dapat menjumpai motor Honda CRF150L. Honda CB150X yang tampil dengan nuansa big bike hadir di zona ini dan menjadi pilihan baru di pasar sepeda motor sport 150cc di Indonesia.

Your Community Partner

-> Galeri Foto: Balap ETCC Putaran 3 ISSOM 2022 (Part 2)

Honda ST125 Dax

Berpindah ke zona Lifestyle, AHM menghadirkan Honda Scoopy dan juga Honda Genio yang berdesain fashionable dan tampil gaya sesuai dengan tren masa kini. Zona ini semakin lengkap dengan kehadiran Honda Vario 125 yang tampil memikat sehingga menjadi magnet tersendiri bagi pengguna yang ingin tampil sporty.

Konsumen dapat merasakan langsung sensasi berkendara menggunakan Honda CB150X, Honda Vario160, hingga model teranyar New Honda ADV160 yang siap dijajal performanya di area test ride GIIAS 2022. Tak ketinggalan, di area ini pengunjung juga dapat melihat secara langsung kecanggihan Honda PCX Electric.

AHM juga menghadirkan beragam apparel dan aksesoris resmi Honda Genuine Accessories untuk melengkapi gaya hidup dalam beraktivitas bersama sepeda motor Honda, selain itu para pengunjung juga dapat membeli apparel series pebalap idolanya di MotoGP, yakni Marc Márquez. (Maston/Foto: AHM)

-> Ketahui Berbagai Informasi Penting & Informatif Dalam MID All New Ertiga Hybrid

Honda ST125 Dax

Sharing is Caring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *