HighlightMotorcycle NewsNews

IIMS Motobike Tingkatkan Gairah Pecinta Motor Listrik Jawa Tengah

Hadir di Event Projek-D Vol.2, IIMS Motobike turut menggairahkan pecinta motor listrik untuk ikut ambil bagian di dalamnya.

Autoride – Event Projek-D Vol.2 dan IIMS Motobike Music & Show sukses digelar selama dua hari pada tanggal 5 – 6 Agustus 2023 lalu. Event kolaborasi ini dihadiri lebih dari 13 ribu penonton di De Tjolomadoe, Solo, Jawa Tengah. IIMS Motobike pun sukses menggairahkan para bikers pecinta motor listrik di Jawa Tengah.

Penyelenggaraan IIMS Motobike Show & Music diwarnai dengan penuh semangat berkat agenda riding yang diramaikan oleh pecinta kendaraan roda dua Jawa Tengah. Peserta riding memulai perjalanan dari Solo Raya menuju Colomadu, Karanganyar.

Your Community Partner

“Jawa Tengah memang memiliki pecinta otomotif yang banyak, terbukti dari agenda riding yang kami selenggarakan 2 sesi pada IIMS Motobike Show & Music diramaikan dengan lebih dari 500 peserta riding terdiri dari komunitas sepeda, sepeda motor listrik dan sepeda motor konvensional,” ujar Rudi MF, Project Manager IIMS.

Kemeriahan berlanjut pada area IIMS Motobike Stage yang menghadirkan sesi Talkshow bersama sponsor PT PLN (Persero) yang membahas Peran PLN dalam pengembangan EV Ecosystem. Sebagai salah satu anak perusahaan BUMN, PLN mendukung penuh percepatan ekosistem kendaraan listrik dengan menyediakan pasokan listrik yang cukup, membangun infrastruktur pengisian ulang kendaraan listrik, mengintegrasikan melalui aplikasi dan memberikan insentif bagi pengguna kendaraan listrik.

“Untuk motor konversi, ngga usah khawatir, Pemerintah melalui program payungnya Permen ESDM nomor 3 tahun 2023 memberikan subsidi 7 juta untuk mengkonversi motor BBM ke motor listrik. Ngga usah khawatir juga, saat ini PLN pun lagi ada promo tambah daya dan tiap tahun akan terus ada. Promo tambah daya listrik sekarang, cukup membayar 170 ribu rupiah, sudah bisa menambah daya sampai 5.500VA yang tentunya cukup untuk kebutuhan cas motor listrik. Untuk motor listrik kami punya 9624 unit SPLU itu yang colokannya universal,” papar Megantara Vilanda Setyawan, Manager Pelayanan Bisnis Retail PLN.

Acara yang dinanti-nanti pecinta roda dua yakni EV Parade & Catwalk mencuri atensi para pengunjung. Para kontestan tampil dengan apik berjalan di atas catwalk dengan menunjukan perpaduan konsep busana dan kendaraan modifikasi yang mereka pamerkan.

Your Community Partner

Selama dua hari penyelenggaraan, IIMS Motobike Show & Music menghadirkan ekshibisi yang diikuti oleh sederet brand otomotif dan industri pendukung seperti Benelli – Keeway, Selis, Smartby, Yadea yang hadir melalui Indomobil Group, DM Work, Motoriz, Respiro serta Rich Richie.

Menariknya, beberapa exhibitors otomotif menghadirkan lineup dan promo yang memikat pengunjung seperti Keeway Type 1 Pro yang mempunyai kapasitas jarak tempuh sebesar 40 km, kecepatan 25km/jam dan mampu menahan berat sampai 100 kg. Smartby menghadirkan motor listrik mungil, Tromox Mino yang memiliki kecepatan maksimum 55 km/jam dan mampu menempuh 110 kilometer dengan sekali pengisian.

Selis memberikan promo berlimpah yang dikombinasikan dengan subsidi pemerintah untuk unit tipe Agats dan E-max. Yadea membawa beberapa produk seperti Sparta, T9 sampai G6, dan berhasil menghadirkan keunggulan diantaranya mempunyai kualitas produk yang kokoh dan mempunyai rata-rata kapasitas jarak tempuh mencapai 100 kilometer dan memberikan promo khusus Back to School, Cashback 1 juta rupiah utk para pelajar.

Tidak mau ketinggalan, brand dari industri pendukung seperti Motoriz yang digaet oleh Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik (PERIKLINDO) menawarkan program untuk membuka franchise bengkel konversi motor listrik dengan syarat dan ketentuan yang cukup mudah.

Sementara Respiro, brand apparel riding membawa warna baru untuk para bikers yang lebih stylish dengan mengadaptasi gaya 80’s dengan warna-warna yang catchy tanpa menurunkan performa pada jaketnya. Rich Richie x Racertees memberikan inovasi baru dengan menjual helm serta sepatu yang memiliki desain menarik serta kualitas tinggi hingga DM Works bengkel motor custom yang menghadirkan games seru dan interaktif untuk pengunjung. (Maston/Foto: Dyandra Promosindo)

Sharing is Caring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *