CommunityHighlightMotorcycle Community

Depok Max Owners (DMONS) Dorong Member Suntik Vaksin Covid-19

Depok Max Owners (DMONS) melaksanakan kegiatan Webinar dengan tema Langkah Tepat Dalam Mencegah Penyebaran Virus Covid-19.

Autoride – Dakam upayanya ikut memutus penyebaran virus covid-19, Depok Max Owners (DMONS) menggelar webinar untuk seluruh membernya pada Minggu, 18 Juli 2021 lalu. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan informasi tentang bagaimana mencegah penyebaran virus covid-19.

Dipandu langsung oleh Ketua DMONS Hj. Rina Mulyawati Spi MM atau akrab disapa Rina Bule, kegiatan webinar DMONS ini juga menghadirkan dr Alinda Keys sebagai pembicaranya. Sekitar 70 persen dari jumlah total member DMONS ikut acara webinar. Di mana saat ini member DMONS berjumlah 113.

Your Community Partner

Pembahasan pertama diberikan pemahaman tentang apa itu virus covid-19 hingga bermutasi menjadi varian Delta. dr. Alinda Keys menjelaskan tentang apa yang harus dilakukan jika terpapar virus covid-19. dr. Alinda Keys juga memberikan informasi gejala yang ditimbulkan oleh virus covid-19, seperti demam, hilangnya daya penciuman, mulut pahit, mual, dan badan terasa sakit.

“Jika kita terpapar covid-19, langkah pertama adalah isolasi mandiri (isoman), lalu siapkan obat paracetamol, Obat batuk, Vitamin C dan E,” ujarnya.

dr. Alinda Keys juga menyarankan kepada para member DMONS untuk selalu memberlakukan 5M yakni, mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas. Seluruh member DMONS juga disarankan untuk segera melakukan vaksinasi bagi yang belum.

-> Komunitas dan Klub Riders Dukung Pemerintah Sukseskan Program PPKM Darurat

depok max owners - 2
Webinar diikuti puluhan member DMONS

“Dari jumlah member DMONS, saat ini yang sudah melakukan suntik vaksin sekitar 80 persen. Ada member yang belum vaksin karena ada yang masing alami tekanan darah tinggi,” sambung Rina Bule yang juga menjabat sebabagi Sekjen IMO (Indonesia Max Owners) saat dihubungi Autoride.

Your Community Partner

Diskusi yang dilakukan oleh member DMONS dengan dr. Alinda Keys sangatlah intens. Member Depok Max Owners sangat antusias mengikuti acara webinar, mengingat beberapa member terdampak oleh virus Covid-19.

“Kami juga selalu menghimbau kepada member Depok Max Owners untuk tidak melakukan kegiatan diluar rumah. Kami juga mengajak member untuk segera mendaftarkan ke sentra-sentra Vaksin Covid-19, agar herd immunity tercipta dengan cepat,” pungkas Rina Bule yang juga sebagai penyanyi dengan beberapa singel lagu seperti Cinta Abadi, Abang Jahat, dan Masing Sayang.

Sementara untuk membuat para member betah dalam mengikuti webinar, Rina Bule juga menyediakan beberapa hadiah menarik dari sponsor seperti voucher makan 1 juta rupiah di Kedai Rinbull Resto (pemiliknya Rina Bule), dan kuota Telkomsel 22 GB. (Maston/Foto: DMONS)

-> 9 Tips Ringan Perawatan Mobil Kala Pandemi, Jangan Lupa Panasin Mesin

depok max owners - 1
DMONS turut serta berperan mencegah penularan covid-19
Sharing is Caring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *