CommunityHighlightMotorcycle Community

Sambut HUT RI ke-77, Member Xabre Owners Bandung (XOB) Ini Touring ke Aceh

Menyambut Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun, Bobby Fathurrohman dari Xabre Owners Bandung (XOB) akan menggelar touring ‘Independence Solo Ride’.

Autoride – Perjalanan touring lintas pulau akan dilakukan oleh Bobby Fathurrohman yang merupakan member Xabre Owners Bandung (XOB). Bersama sang istri tercinta Lia Julianita, keduanya akan memulai perjalanan touringnya dari Bandung, Jawa Barat menuju ke Sabang, Aceh.

Touring akan dimulai pada tanggal 7 Agustus 2022 mendatang. Tidak hanya sebatas touring, dalam kegiatannya kali ini Bobby juga akan melakukan bakti sosial dengan mewakafkan Al-Quran di sepanjang jalur Sumatera yang dilaluinya.

Your Community Partner

Dari Bandung, Bobby langsung menuju Merak – Bakauheuni – Lampung – Bintuhan – Muko-muko – Bukittinggi – Tarutung – Blang Pidie – Banda Aceh – Sabang – Tugu 0Km. Targetnya, pada tanggal 17 Agustus 2022 dirinya sudah tiba di titik finish Tugu 0KM.

“Perjalanan saya targetkan tanggal 17 Agustus sudah tiba di Tugu 0KM. Di sana saya akan mengikuti upacara bendera untuk memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-77 tahun. Saya rencananya akan ikut upacara yang dibuat oleh teman-teman dari Bikers Brotherhood MC (BBMC) 1%,” ujar Bobby.

->PEVS 2022 Jadi Bukti Nyata Kemajuan Ekosistem Kendaraan Listrik Indonesia

Xabre Owners Bandung (XOB)
Bobby Fathurrohman dan Lia Julianita

Untuk kepulangannya, Bobby dan sang istri akan melewati beberapa rute baru. Dari Sabang mereka langsung menuju Banda Aceh – Medan – Pekanbaru – Jambi – Palembang – Bandar Lampung dan finish di Bandung. “Tiba di Bandung tanggal berapa belum bisa memastikan, karena masih akan mampir di beberapa kota,” lanjut Bobby.

Selain untuk menyalurkan hobi touring dan mencari pahala dengan berbagi Al-Quran, perjalanan ini juga akan rangka mendapatkan sertifikat Tugu 0KM. Bobby dan istri yang biasa disebut Couple Road Trip nantinya akan geber motor matik Yamaha Aerox 155.

Your Community Partner

Adapula masjid yang nantinya akan dikunjungi untuk penyerahan wakaf Al-Quran antara lain Al-Furqon Grand Mosque, Masjid Al-Kahfi Bintuhan, Masjid At-Taqwa Bengkulu, Masjid Baitul Huda Muko-Muko, Surau Baitul Jalil Bukittinggi, Masjid Al-Jihad Tarutung, Masjid Baitul Ghafur Abdya, Masjid Raya Baiturrahman, dan Masjid Babussalam Sabang.

Sementara itu, turut serta menyukseskan kegiatan touring antara lain Gudang Garam, Haykers, Brodo, Kopi Xojers, Sumber Rezeki, Absolute, DA Jasa Kode 12, Bowin Otomotif, Zenvora, Evo Plusmed, Sunday Desain, Rock N Road, Catherine Hotel, Yayasan Ammirul Ummah, Hendy Setiono, Hacicioca, dan Kaizzen. (Maston/Foto: istimewa)

-> Hotel Ebony Batulicin Support Ganjar Gumilar di Touring Kalimantan

Xabre Owners Bandung (XOB)

Dana terkumpul dari target Rp.14.000.000. Sudah terkumpul Rp.12.000.000
Pemakaian dana
1. Bayar Alquran Rp. 2.600.000
2. Ticket Ferizy PP Rp. 200.000
3. Spanduk Penyerahan AlQuran Rp. 65.000
4. Pembelian Octane up (Penghemat bbm) Rp. 350.000
5. Tambahan AlQuran Dari Brodo senilai Rp. 4.860.000
(estimasi awal 110 Al-Quran menjadi 313 Al-Quran )
Kekurangan Rp. 2.000.000 untuk pendistribusian Al-Quran menggunakan kargo

Xabre Owners Bandung (XOB)

Xabre Owners Bandung (XOB)

Xabre Owners Bandung (XOB)

Sharing is Caring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *