Touring ke Gunung Bromo, HPRC Bangkalan Latih Mental Berkendara
Touring ke Gunung Bromo masih menjadi salah satu aktivitas yang masuk dalam list kegiatan para riders. Dengan touring, mereka bisa eksplorasi lokasi wisata.
Autoride – Indonesia punya banyak lokasi wisata yang tersebar di berbagai penjuru. Ada beberapa tempat pariwisata yang juga menjadi tujuan banyak riders. Salah satunya adalah Gunung Bromo, sebuah gunung berapi aktif di Jawa Timur.
Tak mau menyiakan kesempatan, para member Honda PCX Rider’s Community (HPRC) Bangkalan pun belum lama ini melakukan touring ke Gunung Bromo. Berangkat touring pada tanggal 27 Juli 2021 sekitar jam setengah 1 malam waktu setempat dan finish di hari yang sama jam lima sore.
Oh ya, acara touring ini dilaksanakan sebelum pemberlakukan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Darurat. Jadi jelas ya, mereka tidak melanggar peraturan. Justru dengan touring, mereka ikut menggerakkan perekonomian di kawasan wisata Gunung Bromo.
Para member berangkat dari Surabaya daerah Ampel, tepatnya di Pangkas Oii Oii. Dari Surabaya mereka menyusuri jalanan melalui Sidoarjo – Pandaan – Nongko Jajar dan finish di Bromo. Sedangkan pulangnya mereka pilih lewat rute Probolinggo – Pasuruan – Sidoarjo – Surabaya dan finish di Bangkalan, Madura.
-> Dikunjungi Sandiaga Uno, Misi Top Max Community Kenalkan Wisata Tambolo Pao Berjalan Sukses
“Touring diikuti 28 unit motor, dari HPRC Bangkalan ada 15 unit, HPRC Sampang 4 unit dan sisanya dari Team Gabut Bangkalan dan Team Gabut Surabaya,” ungkap GoeZ’Ziq, Ketua HPRC Bangkalan saat dihubungi oleh Autoride.
Tidak ada tema khusus dalam menjalankan agenda touring kali ini. Touring kali ini juga bukan touring wajib. Mereka hanya mengajak teman-teman yang tidak mempunyai aktivitas di hari Minggu itu (dalam istilahnya Gabut) untuk ikut meriahkan touring.
“Spesialnya dalam touring kali ini karena tidak hanya diikuti oleh member HPRC Bangkalan, tapi juga ada member dari HPRC Sampang dan Team Gabut. Kegiatan ini kita fokuskan hanya sekadar refresing dan liburan saja,” sambung GoeZ’Ziq.
Sementara itu, pilihan touring ke Gunung Bromo karena kesepakatan bersama. Disamping itu juga karena Gunung Bromo punya panorama alam yang indah. “Juga bisa melatih mental kita dalam berkendara,” pungkas GoeZ’Ziq. (Maston/Foto: HPRC Bangkalan)