10 Produk Indonesia Sponsor MotoGP
Produk Indonesia sponsor MotoGP. Ternyata banyak juga brand asal Indonesia yang menjadi sponsor di ajang balap MotoGP.
Autoride – MotoGP menjadi ajang balap motor paling bergengsi di dunia. Maka tak heran jika banyak perusahaan yang ingin tampil di MotoGP melalui kerjasamanya dengan tim balap. Berbicara mengenai sponsor MotoGP, ternyata banyak pula brand asal Indonesia. Jika diperhatikan dengan teliti, banyak produk Indonesia sponsor MotoGP.
Berikut brand asal Indonesia yang menjadi sponsor di MotoGP.
1. Pertamina
Indonesia kembali menjadi tuan rumah MotoGP, setelah tercatat pernah menjadi penyelenggara di tahun1996 hingga 1997. Di mana tahun 2022 ini Sirkuit Mandalika yang terletak di Lombok, NTB telah siap menjadi penyelenggara MotoGP pada bulan Maret mendatang.
Tak mau ketinggalan, Pertamina pun turut serta menjadi sponsor. Kini nama resmi seri MotoGP Indonesia adalah Pertamina Grand Prix of Indonesia. Ini sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo dalam rangka pengembangan 5 Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP), salah satunya Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan dan upaya mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui event International MotorSport ke Indonesia. Hal ini melengkapi dukungan sebelumnya yang telah Pertamina berikan untuk Pertamina Mandalika International Street Circuit.
2. Federal Oil
Pelumas Federal Oil lebih dulu menjadi sponsor di Moto2 dengan berkolaborasi bareng Tim Gresini Racing. Sejak tahun 2012, Federal Oil dan Gresini Racing terus menjadi partner sejati. Dan di tahun 2022 ini perusahaan oli asal Indonesia tersebut naik ke kelas utama MotoGP bersama Gresini Racing, tim balap asal Italia.
3. Antangin
Sama halnya dengan Federal Oil, Antangin juga lebih dulu berkiprah di Moto2 bersama Gresini Racing. Setelah menghabiskan empat tahun bersama di kelas menengah, Deltomed selaku produsen Antangin dan Gresini Racing telah mencapai kesepakatan selama dua tahun untuk menjadi salah satu sponsor resmi tim di MotoGP.
Logo merek produk herbal asal Indonesia, Antangin, akan terpampang di fairing mesin Ducati yang ditunggangi Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio, serta pada leathetsuits mereka.
4. Helm KYT
Helm menjadi salah satu peranti penting bagi para pembalap. Tak sedikit pabrikan helm yang turut serta andil dalam ajang MotoGP. Bahkan ada pula helm asal Indonesia yang ambil bagian di kejuaraan dunia tersebut. Helm merek Indonesia, KYT menjadi sponsor untuk pembalap Aleix Espargaro yang tahun ini membalap untuk Aprilia. Helm KYT yang diproduksi PT Tarakusuma Indah juga pernah digunakan oleh pembalap Andrea Iannone. Tahun 2022 ini, selain Aleix Espargaro, KYT juga akan menjadi pelindung kepala bagi pembalap Enea Bastianini.
5. Aspira
PT Astra Otoparts Tbk (Astra Otoparts) melalui salah satu merek suku cadang roda dua dan roda empat miliknya, Aspira, ikut tampil di livery Gresini Racing MotoGP. Logo Aspira akan ada di fairing sepeda motor dan di racing suit kedua pembalapnya.
Kemitraan antara Aspira dan Gresini Racing sudah dimulai sejak tahun 2012 silam dengan pembalap Indonesia pada kelas Moto2. Berlanjut pada musim 2022 ini, Aspira kemudian “naik kelas” bersama tim Gresini Racing ke ajang balap motor paling bergengsi, yaitu MotoGP.
Dua pembalap Gresini Racing yaitu Enea Bastianini, yang sudah naik podium di tahun lalu bersama Ducati, dan Fabio Di Giannantonio, atau akrab disapa Diggia, yang melakukan debutnya di ajang MotoGP pada musim 2022. Kedua pembalap asal Italia tersebut akan menggunakan Ducati Desmosedici GP21.
6. Satu Hati (One Heart)
Slogan Satu Hati atau One Heart milik PT Astra Honda Motor (AHM) juga turut serta di MotoGP. Slogan Satu Hati atau One Heart terpampang jelas di motor balap RC213V Repsol Honda yang musim ini akan menjadi tunggangan Marc Marquez dan Pol Espargaro. Diketahui, logo Satu Hati atau One Heart sudah menempel sejak tahun 2014 silam.
7. Semakin di Depan
Hingga kini logo Semakin di Depan milik PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) juga masih terlihat di motor balap MotoGP. Moto ‘Semakin Di Depan’ sejatinya sudah terpampang di motor Yamaha sejak tahun 2010 silam. Tahun ini Yamaha sendiri menduetkan pembalap Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.
8. Bold Riders
Bold Riders merupakan gabungan komunitas motor lintas genre yang terbentuk pada tahun 2018 dan beranggotakan lebih dari 600 komunitas binaan dari seluruh Indonesia yang memiliki kesamaan hobi serta prinsip tentang persaudaraan sesama pecinta roda dua.
Bold Riders telah menjadi sponsor resmi tim Moto2 sejak 2018. Dan khusus untuk tahun 2022 ini, Bold Riders merupakan salah satu sponsor MotoGP melalui Tim Gresini Racing.
9. Wonderful Indonesia
Logo Wonderful Indonesia terpampang di motor tim Gresini Racing yang bersaing pada ajang MotoGP. Logo ikonik Wonderful Indonesia juga akan tampil pada motor balap Desmosedici GP milik Gresini Racing. Dimana logo tersebut akan terlihat pada bagian sayap depan dari motor milik Enea Bastianini dan Fabio Di Giannantonio.
10. RidingStyle
RidingStyle (RS) yang merupakan produk asli Bandung, Jawa Barat ini menjadi technical supplier tim balap asal Italia, Gresini Racing.
Ridingstyle sebagai technical supplier untuk sarung tangan mekanik, apron dan VIP merchandiae team Gresini Racing di tahun 2022 ini. Sejak tahun lalu RidingStyle menjadi salah satu sponsor di Gresini Racing.
Sementara itu, RidingStyle sendiri punya beberapa produk, antara lain ada polo-shirt, kaos, fleece jaket, winter jaket, dan topi. (Maston/Foto: RidingStyle)