CommunityHighlightMotorcycle Community

Kopdargab GCN Jawa Tengah dengan Agenda Pemilihan Ketua Regional

Tak mau ketinggalan, GCN Jawa Tengah ikut menggelar kopdar gabungan. Kopdargab GCN Jawa Tengah juga dilakukan pemilihan Ketua Regional.

AutorideGSX Community Nusantara (GCN) Korwil Jawa Tengah menggelar kopdar gabungan untuk menyambung silaturahmi dan memperkuat hubungan antar member. Kopdargab GCN Jawa Tengah berlangsung meriah dengan hadirnya ratusan riders dari berbagai wilayah.

Digelar pada 4 Desember 2021 lalu, agenda kopdar gabunagn GCN Jawa Tengah dipusatkan di Pathrap Coffee yang berlokasi di Unnamed Road, Meijing, Duren, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah. Para riders penggeber Suzuki GSX 150 Series pun tampak antusias dalam menghadiri acara ini.

Your Community Partner

Kembali merajut tali silaturahmi yang sempat terputus cukup lama akibat pandemi covid-19 menjadi latar belakang digelarnya agenda kopdargab. Acara ini tak pelak menjadi pertemuan akbar para chapter GCN yang berada di kawasan Jawa Tengah.

Acara seperti ini juga sebagai bentuk eksistensi anggota dan para pengurus wilayah. Dengan digelarnya acara kopdargab, harapannya agar bisa lebih mempererat hubungan silaturahmi sesama chapter GCN di Jawa Tengah.

-> Rider Pulsar Cinta Sunnah (RPCS) Touring Sambil Belajar Agama

Kopdargab GCN Jawa Tengah

Selama agenda kopdargab berlangsung, juga dilakukan pemilihan Ketua Regional GCN Jawa Tengah. Dipilih melalui voting wilayah yang dihadiri oleh 14 chapter GCN Jawa Tengah, maka diputuskan menjadi Ketua Regional GCN Jawa Tengah adalah Darwis dari GCN Boyolali Klaten.

Your Community Partner

“Saya berharap GCN kedepannya lebih mempererat keakraban sesama member, tetap berdiri kokoh, tambah kompak lagi, bisa menjaga nama baik GCN dengan beretika santun dan bisa menghasilkan sesuatu lebih baik lagi dalam artian yang positif, tetap bersinergi, selalu jalin komunikasi yang baik dan semoga Ketua Korwil yang terpilih menjadi amanah untuk mengemban tugas,” ujar Andrie Ramadhan, Ketua Umum Nasional GCN.

“Alhamdulillah acara kopdargab berjalan lancar semoga kedepannya Gcn makin solid lagi dan semoga GCN yang berada di wilayahnya masing-masing bisa lebih bersinergi lagi memajukan GCN,” sambung Hery, Humas Pusat GCN.

“Terima kasih kepada semua chapter GCN Regional Jawa Tengah yang telah hadir di acara kopdargab dan Alhamdulillah GCN Korwil Jateng telah mempunyai ketua baru. Semoga kepemimpinan ketua baru bisa lebih mempererat lagi silaturahmi antar chapter GCN di Jawa Tengah,” pungkas Alwi, Ketua GCN Semarang. (Maston/Foto: GCN)

-> Berikut 4 Tips Aman Mengemudi Mobil di Malam Hari

Kopdargab GCN Jawa Tengah

Kopdargab GCN Jawa Tengah

Sharing is Caring

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *